Header Ads

MENGENAI AKUNTANSI DAN PENGERTIANNYA


PENGERTIAN AKUNTANSI

Akuntansi berasal dari kata asing accounting yang artinya menghitung atau mempertanggungjawabkan. Akuntansi digunakan di seluruh kegiatan di sektor bisnis untuk mengambil perhitungan, kesimpulan dan pada akhirnya memutuskan sesuatu dengan harapan keputusan ini memberikan jalan yang terbaik bagi setiap usaha baik untuk saat sekarang maupun kedepannya nanti.


Akuntansi menurut American Accounting Association (AAA) adalah proses mengidentifikasi, mengukur dan melaporkan informasi ekonomi untuk memungkinkan adanya penilaian dan keputusan yang jelas dan tegas bagi pihak pemakai informasi.

Sedangkan akuntansi menurut American Institute of Certified Public Accountants (AICPA) adalah proses pencatatan, penggolongan dan peringkasan transaksi kejadian yang tepat (berdaya guna) dalam bentuk satuan uang dan penafsiran hasil dari proses tersebut. Dalam arti luas akuntansi adalah proses identifikasi, pengukuran dan komunikasi dari informasi ekonomi untuk menghasilkan pertimbangan dan keputusan- keputusan dari pemakai informasi tersebut.

Selain definisi diatas masih banyak lagi definisi yang dikemukakan oleh para ahli ekonomi dan pakar di bidang ekonomi tapi pada kesimpulan Akuntansi adalah sebuah metode pencacatan untuk menghasilkan informasi mengenai aktiva dan passiva serta informasi-informasi ekonomi lainnya di seuatu prusahaan sehingga dari informasi ini nantinya baik pihak internal maupun exsternal prusahaan dapat menganalisa kemampuan prusahaan dalam jangka pendek maupun jangka panjang untuk memberikan laba dan kesejahteraan kepada pihak-pihak terkait.

TUJUAN AKUNTANSI adalah untuk memberikan informasi mengenai setiap kejadian yang mengakibatkan penambahan maupun pengurangan aktiva maupun passiva dan menggambarkan keadaan prusahaan pada priode waktu tertentu.


FUNGSI AKUNTANSI

Fungsi akuntansi yang paling penting adalah sebagai sarana pemberi informasi keuangan suatu organisasi. Dari laporan akuntansi kita bisa melihat posisi keuangan sutu organisasi beserta perubahan yang terjadi di dalamnya. Akuntansi dibuat secara kualitatif dengan satuan ukuran uang. Informasi mengenai keuangan sangat dibutuhkan khususnya oleh pihak manajer / manajemen untuk membantu membuat keputusan suatu organisasi.

LAPORAN DASAR AKUNTANSI

Pada akhir dari proses akuntansi akan menghasilkan laporan rugi laba, laporan perubahan modal, dan laporan neraca pada suatu perusahaan atau organisasi lainnya. Pada suatu laporan akuntansi harus mencantumkan nama perusahaan, nama laporan, dan tanggal penyusunan atau jangka waktu laporan tersebut untuk memudahkan orang lain memahaminya. Laporan dapat bersifat periodik dan ada juga yang bersifat suatu waktu tertentu saja.


TUJUAN LAPORAN KEUANGAN
Tujuan laporan keuangan adalah untk menyediakan informasi yang berkaitan dengan posisi keuangan kinerja serta perubahan posisi keuangan suatu perusahaan sehingga bermanfaat bagi sebagian besar pembaca laporan keuangan dalam pengambilan keputusan ekonomi.

No comments

Kami siap menerima kritik dan saran dari anda !